Tuesday, December 1, 2009

pentaho


Pentaho adalah kumpulan aplikasi Business Intelligence yang bersifat free open source software (FOSS) .

Pentaho juga sekaligus merupakan nama perusahaan Pentaho corp yang mengerjakan aplikasi ini. Pentaho corp berpusat di Orlanda, Amerika Serikat.


Selain sifatnya gratis dan adopsi yang semakin hari semakin luas, dukungan Pentaho bisa didapatkan dari Pentaho corp dan / atau partnernya di seluruh dunia termasuk di Indonesia.

Support Pentaho adalah dalam bentuk SLA dan dipaketkan dalam versi Enterprise Edition, bersifat annual subscription.

Apa saja kumpulan aplikasi Pentaho ?
Pentaho terdiri dari beberapa aplikasi berikut :

1.Pentaho Reporting
* Ad Hoc Report Designer Pentaho
* Engine reporting yang bisa di-embed di aplikasi Java
2.Pentaho Analysis Server / Mondrian
* OLAP server open source terpopuler dan digunakan di berbagai produk BI open source
3.Pentaho Data Integration / Kettle
* Utilitas ETL open source paling populer
* Memiliki disainer grafis dan engine untuk menjalankan proses integrasi data di background
4.Pentaho Data Mining / Weka
* Utilitas data mining yang sangat populer dan digunakan untuk predictive analysis
* Mendukung standar PMML
5.Pentaho BI Server / Platform
* Server BI yang berisi integrasi dan flow of action dari berbagai komponen yang built in maupun custom-made
* Berjalan sebagai Java web application

No comments: